
Bontang – Sebagai bentuk nyata kedekatan dengan sesama warga Kediri, Ketua Paguyuban Warga Kediri (PWK) Kota Bontang H Suyono bersama Wakil Ketua B Haryanto dan beberapa anggota serta Ibu-Ibu Sekartaji bertaziah ke rumah duka dan makam Warga Kediri Kutai Timur yang meninggal dunia. Selasa (14/06/2022).
Ini sebagai bentuk rasa kepedulian terhadap sesama, khususnya sesama warga Kediri. “Kedatangan saya merupakan bentuk simpati serta kepedulian atas meninggalnya almarhum Bapak Khoirul Anam.” ujar Suyono
Saat takziah ke rumah duka rombongan Paguyuban Warga Kediri Kota Bontang diterima Istri dan Orang tua Almarhum serta beberapa Pengurus Paguyuban Joyoboyo Kediri Kutai Timur.
Usai menemui keluarga Almarhum di rumah duka, rombongan Paguyuban warga Kediri melanjutkan Takziah ke makam Almarhum dengan didampingi beberapa pengurus Paguyuban Jooboyo Kediri Kutai Timur.
“Semoga almarhum diterima semua amal baiknya disisi Allah SWT, diampuni segala kesalahannya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan, ketabahan dan keihklasan.” ucap Ketua PWK Suyono kepada media ini.